Hewan Qurban Kecamatan Gunungputri
Gunungputri - Masjid-masjid menerima sejumlah hewan kurban di perayaan Idul Adha 1440 H yang jatuh hari ini, Minggu 11 Agustus 2019. Kecamatan Gunungputri (12/08) pun ikut berkurban, terdapat 1 Sapi dan juga 6 Kambing yang disembelih di belakang gedung Aula II Kantor Kecamatan Gunungputri. Sebagian hasil qurban akan dibagikan ke beberapa kaum Dhuafa sekitaran kantor kecamatan Gunungputri, hal tersebut disampaikan Oleh Camat Gunungputri Juanda Dimansyah saat memimpin Apel Senin pagi.
Sejatinya Berkurban dapat menyucikan diri dan harta. Dengan berkurban pula, rasa kasih sayang dan peka terhadap sesama bisa ditumbuhkan. Berkurban pada Hari Raya Idul Adha juga jelas dapat mendekatkan diri kepada Allah dan mencerminkan sikap takwa. Allah juga mengampuni dosa-dosa orang yang berkurban. (Dita/Kecamatan Gunungputri)