Berita Detail

blog

KRL Nanas Desa Karanggan menjadi Best of the Best di ajang BKGC (Bogor Kabupatenku Green and Clean)

Kecamatan Gunungputri : Minggu, 7 Oktober 2018 masyarakat Se-Kabupaten Bogor mengikuti kegiatan BKGC " Bogor Kabupatenku Green and Clean ". Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan perwakilan satu kecamatan 3 Kampung Ramah Lingkungan (KRL) baik dari tingkat Madya maupun Pratama ditambah dengan Sekolah Adiwiyata sebanyak 19 Sekolah yang dilaksanakan di lapangan Tegar Beriman, Kabupaten Bogor. Dalam kesempatan ini Kecamatan Gunungputri diwakili 3 oleh 3 Desa yakni : KRL Nanas Rw. 12 Desa Karanggan, KRL Rw. 4 Desa Tlajung Udik, KRL Rw. 3 Desa Cikeas Udik. Adapun kategori penghargaan, yakni, ada 7 kategori yaitu Best of the best, Pengelolaan sampah terbaik, Konservasi penataan lingkungan terbaik, Pemberdayaan masyarakat terbaik, Sanitasi lingkungan terbaik, Sekolah Adiwiyata terbaik dan Pelaku lingkungan terbaik. Dari 7 kategori dia atas ada 10 KRL mendapatkan kategori Best of the best tingkat Pratama/pemula diantaranya KRL Nanas Desa Kranggan.


Dalam sambutannya Ketua KRL Nanas Basuki Rahmat dan segenap pengurus KRL Nanas Rw. 12 Desa Karanggan mengucapkan terimakasih kepada :


1. Bapak Camat Gunungputri Juanda Dimansyah, SE, MM beserta jajarannya
2. Fasilitator KRL Kec. Gunungputri
3. Seluruh Satgas Lingkungan Hidup Kec. Gunungputri
4. Kepala Desa Karanggan beserta jajarannya
5. Seluruh Kader PKK dan Posyandu Desa Karanggan
6. Kepala Dusun III Bapak H. Siswoyo
7. Seluruh Ketua RT di wilayah RW. 12
8. Seluruh Kader PKK Rw. 12
9. Dan seluruh warga serta Tokoh Masyarakat Desa Karanggan khususnya warga Rw. 12 yang telah membantu baik tenaga, pikiran maupun dana dalam pembenahan dan              penataan lingkungan Rw 12 menjadi lebih Bersih, Rapi, Indah serta Asri, sehingga KRL Rw. 12 bisa dinobatkan sebagai KRL BEST OF THE BEST diajang BKGC Award 2018,          dan dengan harapan semoga KRL Rw. 12 bisa dijadikan KRL percontohan buat Desa lain. (Meyti/Kecamatan Gunungputri)

Bagikan :